Cara Bayar Pajak Motor Online

Membayar pajak motor online saat ini memang menjadi salah satu kemudahan yang diberikan oleh pihak kepolisian kepada masyarakat di Indonesia. Oleh karenanya, semakin hari semakin bertambah orang yang mencari kata kunci cara bayar pajak motor online di mesin pencarian.

Sekarang ini, kamu juga sudah bisa membayar pajak kendaraan online tanpa harus mendatangi Kantor Samsat setempat. Aplikasi yang bisa digunakan ini untuk membayar STNK online untuk kendaraan roda dua maupun roda empat lewat sebuah aplikasi dengan nama SIGNAL atau Samsat Digital Nasional.

Table of Contents

Cara bayar pajak motor dengan demikian tentu juga sangat memudahkan masyarakat Indonesia dalam menunaikan tanggung jawab mereka. Inovasi terbaru ini tentunya sudah sangat memudahkan masyarakat dalam proses administrasi.

Selain melaksanakan kewajiban membayar pajak kendaraan, kamu juga jangan lupa untuk melakukan servis berkala pada kendaraan kamu untuk menjaga staminya.

Baca Juga : Apa itu Autodebet? Yuk, Ketahui 5 Manfaat Melakukan Pembayaran Autodebet.

Cara Bayar Pajak Motor Online Lewat Aplikasi SIGNAL 

Pada dasarnya, kamu tidak hanya bisa membayar pajak atau perpanjang STNK saja. Aplikasi SIGNAL ini juga bisa kamu lakukan untuk beberapa hal, seperti:

  • Tambah Data Kendaraan
  • Pengesahan STNK
  • Penerbitan E-TBPKP
  • Penerbitan E-Pengesahan
  • Penerbitan E-KD
  • Dan lain sebagainya.

Untuk mengenal syarat bayar pajak motor dan tentang SIGNAL itu sendiri, kami akan merangkum informasi tersebut di bawah ini untuk kamu.

Cara Mendaftarkan Kendaraan di Aplikasi SIGNAL

Cara Mendaftarkan Kendaraan di Aplikasi SIGNAL
Sumber : samsatdigital.id

Sebelum kamu membayar pajak kendaraan bermotor, kamu perlu mengetahui beberapa langkah-langkah yang berbeda untuk keperluan mendaftarkan milik sendiri serta kendaraan yang dimiliki oleh orang lain. Berikut langkah di aplikasi bayar pajak motor SIGNAL.

Daftar Kendaraan Milik Sendiri

  • Pilih opsi “Tambah Data Kendaraan Bermotor” pada kategori menu
  • Pilih opsi untuk kendaraan yang sudah terdaftar atas nama sendiri
  • Isi kolom “Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor (NRKB)” dan masukkan 5 digit terakhir nomor rangka kendaraan kamu.

Daftar Kendaraan Orang Lain

  • Klik pada ikon tambah untuk penambahan dokumen data kendaraan digital, yang akan membuka formulir tambahan untuk data kendaraan
  • Isi kolom pemilik kendaraan dengan nama sang pemilik kendaraan. Jika kendaraan dimiliki oleh anggota keluarga yang terdaftar dalam satu KK, pilih opsi “Milik Keluarga satu KK”
  • Selanjutnya, masukkan NRKB (Nomor Registrasi Kendaraan Bermotor) ke dalam kolom NRKB dan masukkan lima digit terakhir rangka ke dalam Nomor Rangka Kendaraan
  • Kemudian, kamu akan diarahkan untuk memasukkan nomor NIK pemilik kendaraan dan unggah foto KTP
  • Setelah semua kolom terisi, maka klik tombol “lanjut”. Maka, akan muncul peringatan bahwa dokumen telah berhasil ditambahkan.

Baca Juga : Pastikan Membayar BPJS Tepat Waktu! Ketahui Cara Cek Tagihan BPJS Dimana Saja

Cara Bayar Pajak Motor di Aplikasi SIGNAL 

Buat kamu yang mau bayar pajak pakai aplikasi SIGNAL, kamu sebagai pemilik kendaraan bisa mengikuti beberapa langkah yang akan kami informasikan di bawah ini.

  • Unduh aplikasi SIGNAL pada perangkat smartphone kamu lewat google play store untuk android dan App Store untuk pengguna iOS
  • Kalau kamu sudah selesai mengunduh, langsung buka aplikasi. Lakukan pendaftaran terlebih dulu. Kamu harus menyiapkan beberapa data seperti NIK, nomor handphone, dan data lainnya. Setelah itu, ikuti petunjuk yang ada pada aplikasi
  • Selanjutnya, kamu pilih menu Tambah Data Kendaraan Bermotor untuk mendaftarkan kendaraan kamu
  • Kalau sudah, kamu masuk ke dalam menu pembayaran. Generate Kode Bayar, pilih salah satu bank. Ikuti cara pembayaran yang muncul dan lakukan pembayaran sesuai langkah yang ada. Pastikan kamu mengetahui besaran pajak yang harus dibayarkan. Simpan bukti pembayaran pajak
  • Lalu, tunggu dokumen kamu sampai ke alamat tujuan.

Cara Bayar Pajak Motor di Indomaret

Cara Bayar Pajak Motor di Indomaret
Sumber : Unsplash.com

Selain datang langsung ke Samsat dan aplikasi SIGNAL, kamu juga bisa membayar pajak motor di Indomaret dan Alfamart. Lalu, gimana cara bayar pajak motor di Indomaret? Berikut kami berikan informasinya.

  • Siapkan KTP, STNK Asli, dan nomor handphone aktif
  • Kunjungi Indomaret atau Alfamart dan beritahu kepada kasir bahwa kamu ingin membayar pajak motor
  • Kasir nanti akan meminta informasi seperti nomor polisi, nomor mesin kendaraan, dan nomor handphone pemilik kendaraan
  • Lalu, kasir akan memasukkan data tersebut dan memberitahukan jumlah pajak yang harus kamu bayarkan
  • Lakukan pembayaran jumlah pajak serta biaya administrasi
  • Setelah proses pembayaran berhasil, kamu akan mendapatkan struk pembayaran dan SMS dari pihak kepolisian soal Electronic Registration and Identification (ERI)
  • Klik tautan untuk menyimpan gambar sebagai Tanda Bukti Pelunasan Kewajiban Pembayaran Elektronik (e-TBPKP) beserta dengan kode QR
  • Simpan bukti tersebut untuk pengesahan STNK motor, lalu cetak dan disahkan oleh Polsek atau Polres sesuai dengan tempat tinggal kamu.

Cara bayar pajak motor di Indomaret sama saja dengan cara bayar pajak motor di Alfamart. Setelah melakukan pembayaran pajak online, apakah kamu perlu mengunjungi Samsat? Pembayaran perpanjangan STNK tahunan atau pengesahan STNK bisa dilakukan secara online lewat aplikasi. Tapi, kamu tetap harus mengunjungi Samsat untuk penggantian STNK dan plat nomor.

Baca Juga : Tidak Usah ke Bank, Ini 3 Cara Setor Tunai BCA Mudah!

Persyaratan Bayar Pajak Motor

Selain tata cara yang sudah kami sebutkan di atas, ada persyaratan bayar pajak motor dan ketentuan tambahan mengenai pembayaran pajak kendaraan bermotor secara online yang perlu kamu ketahui, berikut di antaranya yang harus kamu ketahui:

  • Data kendaraan motor yang ditampilkan pada sistem SIGNAL sesuai dengan identitas NIK KTP pemilik kendaraan yang diinput. Data hanya akan muncul apabila NIK pemilik kendaraan tidak lagi diblokir, baik karena masalah pidana ataupun perdata
  • Apabila alamat wajib pajak ataupun alamat domisili tidak sesuai dengan alamat yang tertera di STNK, kamu juga bisa melakukan konfirmasi ke call center Samsat setempat yang terkait dengan pengiriman TBPKB/SKPD dan stiker pengesahan STNK
  • Setelah nanti diterima, kamu harus menempelkan stiker pengesahan STNK pada kolom pengesahan STNK sesuan dengan pengesahan STNK.

Kamu juga akan kena denda telat bayar pajak motor kalau sudah terlambat dalam waktu tertentu. Oleh karenanya, jika kamu bertanya berapa denda telat bayar pajak motor? Itu akan disesuaikan dengan berapa lama kamu telat bayar pajak tersebut.

Tentu, satu kendaraan dengan kendaraan lain akan beda harga dendanya tergantung kepada waktu tertentu.

Super care 100

Itu lah penjelasan kami tentang cara bayar pajak motor online yang sangat banyak dicari orang di mesin pencarian. Selanjutnya, kamu juga sudah bisa menikmati layanan kesehatan dengan asuransi kesehatan Super Easy Health by Super You.

Hanya dengan membayar Rp 4.500 saja per harinya, kamu sudah bisa mendapatkan layanan kesehatan terbaik dari seluruh rumah sakit terbaik yang ada di Indonesia. Jadi, tunggu apalagi daftarkan diri kamu sekarang juga ya. 

Artikel Terkait