kucing termahal di dunia

Bagi kamu si pencinta kucing pasti setuju kalau hewan yang satu ini menjadi salah satu makhluk yang secara tidak terbantahkan telah mencuri hati banyak orang di seluruh dunia. Kucing tidak hanya dikenal karena sifat mandiri yang membuat kucing begitu menarik, tetapi juga karena penuh kasih sayang, lucu, dan menggemaskan. Kucing adalah sahabat yang sempurna bagi banyak orang, tidak hanya sebagai hewan peliharaan tetapi juga sebagai anggota keluarga yang setia dan penuh cinta. Selain menjadi peliharaan yang menggemaskan dan penuh kasih, dunia kucing juga menyimpan kekayaan ras yang mengagumkan loh. Beberapa di antaranya bahkan dikenal sebagai ras kucing termahal di jagat ini.

Table of Contents

10 Jenis Kucing Termahal di Dunia

Berikut adalah 10 ras kucing dengan harga paling mahal yang bikin geleng-geleng kepala:

1. Kucing Ashera

Kucing Ashera

Menjadi salah satu ras kucing paling eksklusif dan termahal di dunia, terkenal karena keanggunan dan penampilannya yang luar biasa. Ras ini adalah hasil hibrida dari persilangan antara kucing hutan Afrika dan kucing macan Asia, menciptakan kombinasi yang mempesona dari kedua spesies tersebut.

Kucing jenis adalah kucing yang sangat sosial dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru, membuat kucing jenis ini cocok sebagai hewan peliharaan bagi keluarga, karena mereka memiliki kepribadian yang penuh kasih sayang dan setia menjadikan mereka teman yang menyenangkan untuk pemiliknya. Proses pembiakan kucing ashera yang kompleks dan kelangkaan ras ini membuat kucing ashera sangat mahal. Harga Kucing Ashera dapat mencapai kisaran yang fantastis, mulai dari Rp 313,5 juta hingga Rp1,78 miliar, tergantung pada berbagai faktor seperti keturunan, keunikan pola bulu, dan usia. 

2. Kucing Savannah 

Kucing Savannah

Menjadi salah satu ras kucing yang sangat digemari dan juga termasuk yang mahal di dunia. Kucing savannah hasil persilangan antara kucing Serval Afrika dan kucing domestik. Kombinasi ini menciptakan kucing yang unik dan menarik. Salah satu alasan utama harga tinggi Kucing Savannah adalah karena mereka langka dan sulit untuk diproduksi. 

Selain itu, ukuran tubuh mereka yang besar dan anggun menjadi daya tarik utama. Harga Kucing Savannah bisa mencapai Rp 76 juta hingga Rp 153 juta atau lebih, tergantung pada keturunan, kualitas, dan usia. Ini membuat kucing savannah menjadi pilihan untuk pecinta kucing yang ingin memiliki hewan peliharaan langka dan istimewa.

3. Kucing Allerca

kucing allerca

Menjadi salah satu solusi pencinta kucing bagi yang memiliki sensitivitas terhadap alergi. Konsep hypoallergenic pada kucing Allerca mengacu pada kemampuan genetik mereka untuk menghasilkan lebih sedikit protein allergen. Kucing allerca memiliki bulu yang lembut dan pola warna yang menarik, membuat mereka semakin dicintai oleh pemiliknya. 

Sifat kucing allerca ramah, cerdas, dan penuh kasih sayang menjadikan mereka hewan peliharaan yang ideal untuk keluarga. Namun, eksklusivitas dan kelangkaan Kucing Allerca membuat mereka termasuk dalam kategori ras kucing termahal di dunia. Kisarannya bisa mencapai sekitar Rp 90 juta hingga Rp 153 juta, tergantung pada berbagai faktor seperti keturunan, kualitas hypoallergenic, dan usia.

4. Kucing Khao Manee

Kucing Khao Manee

Menjadi salah satu ras kucing yang dikenal karena keindahan mata mereka yang luar biasa, sering disebut sebagai “Kucing Mata Berlian”. Kucing khao manee memiliki dua warna yang berbeda di setiap mata, menciptakan tampilan yang memikat dan mengagumkan. Selain itu, kucing khao manee juga memiliki sifat yang ramah, cerdas, dan aktif, menjadikan mereka sebagai teman yang menyenangkan bagi keluarga dan mudah dilatih sehingga cepat beradaptasi dengan lingkungan baru. 

Proses pembiakan yang sulit dan persyaratan khusus untuk menjaga kualitas genetik mereka membuat harga Kucing Khao Manee bisa mencapai kisaran mulai dari Rp 76 juta hingga Rp 153 juta atau bahkan lebih, tergantung pada faktor-faktor seperti keturunan, kualitas, dan usia.

5. Kucing Peterbald

Kucing Peterbald

Kucing Peterbald adalah salah satu ras kucing yang paling unik dan menarik di dunia, berasal dari Rusia dan terkenal karena bulunya yang tipis atau bahkan botak. Ras ini pertama kali muncul pada pertengahan 1990-an di St. Petersburg, Rusia, melalui persilangan antara kucing Oriental Shorthair dan kucing Donskoy, yang juga dikenal sebagai Don Sphynx. 

Peterbald memiliki tubuh yang ramping dan elegan dengan kaki yang panjang dan langsing, serta ekor yang panjang dan meruncing. Kepala mereka berbentuk segitiga dengan telinga yang besar dan lebar serta mata mereka yang besar dan ekspresif seringkali berwarna hijau atau biru, menambah daya tarik visual mereka. 

Selain penampilannya yang unik, Kucing Peterbald juga dikenal karena kepribadian mereka yang ramah, cerdas, dan penuh kasih sayang. Meskipun Kucing Peterbald tidak sepopuler beberapa ras kucing lainnya, harga mereka yang mencapai sekitar Rp 79 juta menunjukkan tingkat eksklusivitas dan keunikan dari ras ini. 

6. Kucing Persian 

Kucing Persian

Menjadi salah satu ras kucing ikonik dengan bulu panjang, lebat, dan indah yang hadir dalam berbagai warna dan pola seperti putih, hitam, biru, krem, merah, dan variasi tabby dan bicolor. Mereka memiliki tubuh kekar dengan kaki pendek, wajah bulat dengan hidung pesek, dan mata besar yang ekspresif. 

Meskipun bulu panjang kucing persian memerlukan perawatan khusus seperti menyisir harian dan mandi berkala, kepribadian mereka yang tenang dan lembut membuat mereka sangat ramah, penuh kasih sayang, dan cocok untuk lingkungan rumah yang nyaman. Harga Kucing Persian berkisar antara Rp 7,5 juta hingga Rp 75 juta, tergantung pada keturunan, warna bulu, dan kualitas pembiakannya.

7. Kucing Bengal 

Kucing Bengal

Menjadi salah satu ras kucing yang paling menarik dan memikat hati para pecinta kucing di seluruh dunia, karena pola bulunya yang mirip dengan macan tutul. Kucing bengal adalah kucing yang sangat cerdas dan suka bermain, selalu mencari tantangan baru dan kegiatan yang merangsang. Kucing Bengal sangat suka memanjat, melompat, dan menjelajahi lingkungan mereka, menjadikan kucing bengal hewan peliharaan yang sangat dinamis dan menghibur. 

Karena keunikan dan popularitasnya, Kucing Bengal termasuk dalam kisaran harga yang tinggi, walaupun tergantung pada berbagai faktor seperti keturunan, kualitas pola bulu, dan usia, harga Kucing Bengal biasanya berkisar antara sekitar Rp 15 juta hingga Rp 60 juta. Meskipun dengan harga yang tinggi, menjadikan setiap momen bersama Kucing Bengal sebagai pengalaman yang luar biasa dan tak terlupakan.

8. Kucing Scottish Fold 

Kucing Scottish Fold

Menjadi salah satu ras kucing yang paling terkenal dan dicintai di dunia karena telinga kucing scottish fold yang melipat ke bawah. Awalnya, ciri khas ini muncul pada kucing bernama Susie di Skotlandia pada tahun 1961 dan kemudian dikembangkan melalui pembiakan selektif. Kucing scottish fold memiliki tubuh bulat, kaki pendek, dan ekor tebal, ditambah kepala bulat dengan mata besar yang manis. 

Bulu scottish fold bervariasi dalam warna dan panjang, membuat penampilan mereka semakin menarik. Kepribadian mereka ramah, penuh kasih sayang, dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Harga Kucing Scottish Fold berkisar antara Rp 15 juta hingga Rp 45 juta, tergantung pada keturunan dan kualitas pola lipatan telinga. Meskipun harganya tinggi, keunikan dan daya tarik scottish fold membuat Kucing Scottish Fold tetap menjadi favorit di kalangan pecinta kucing.

9. Kucing Maine Coon 

Kucing Maine Coon

Menjadi salah ras kucing terbesar di dunia, dikenal karena tubuhnya yang besar dan bulu panjang yang indah. Kucing maine coon terkenal ramah dan cerdas, menjadikannya pilihan populer bagi pecinta kucing yang mencari hewan peliharaan yang bersahabat. 

Meskipun tidak selalu masuk dalam kategori kucing termahal, harga Maine Coon berkisar antara Rp15 juta hingga Rp35 juta, tergantung pada keturunan dan kualitas bulunya. Keunikan dan daya tarik ras ini membuat maine coon tetap dihargai dan dicintai oleh banyak orang di seluruh dunia.

10. Kucing Ragdoll

Kucing Ragdoll

Menjadi salah satu ras kucing memiliki tubuh besar dan bulu lembut yang membuat kucing ragdoll terlihat mewah dan menggemaskan. Kesan kemewahan ini dipadukan dengan kepribadian yang ramah dan mudah diurus, membuat Ragdoll tetap menjadi favorit di kalangan pecinta kucing. 

Meskipun harganya bisa beragam tergantung pada faktor seperti keturunan dan kualitas bulu, Ragdoll biasanya memiliki kisaran harga antara Rp 10 juta hingga Rp 30 juta, yang membuatnya masuk dalam kategori ras kucing yang cukup berharga tetapi tetap terjangkau untuk banyak orang yang ingin memiliki kucing dengan sifat yang menyenangkan dan penampilan yang menawan.

Kesimpulan

Harga kucing-kucing ini bisa berbeda-beda, tergantung pada rasnya dan faktor-faktor seperti keturunan, popularitas, dan ketersediaannya. Namun, kecantikan dan keanggunan kucing – kucing ini membuatnya sangat bernilai di mata pecinta kucing di seluruh dunia.

Selain sebagai teman yang setia, kucing-kucing ini juga menjadi simbol kemewahan dan keindahan dalam dunia hewan peliharaan. Namun, jangan lupa untuk menjaga kesehatan kita juga ketika memelihara mereka. Yuk, mulai investasikan kesehatanmu di Super You!

Artikel Terkait