lupa kata sandi instagram

Lupa kata sandi Instagram merupakan hal yang bisa terjadi kepada siapa saja. Tentunya jika mengamankan akun dengan baik akan lebih mudah untuk memulihkan kata sandi Instagram atau mengakses kembali akun dengan cara ganti password Instagram. 

Table of Contents

Tidak jarang untuk seseorang menyimpan data akun yang mereka miliki, seperti username atau password akun di notes, tetapi hal ini tidak mencegah banyak pengguna untuk lupa sandi Instagram atau akun sosial media, hingga email yang dimiliki. Mengapa hal ini bisa terjadi? Tenang saja, kamu bukan satu-satunya orang yang sering kehilangan kata sandi kok. Pasalnya ada penjelasan ilmiah mengapa seseorang lupa kata sandi yang dimiliki. Yuk, ketahui mengapa?

Mengapa Seseorang Bisa Lupa Kata Sandi Instagram

Rutgers University di New Brunswick melakukan suatu penelitian untuk mencari tahu penyebab seseorang bisa lupa password, 

“Situs web berfokus untuk memberitahu pengguna jika kata sandi mereka lemah atau kuat, tetapi mereka tidak melakukan apa pun untuk membantu orang mengingat password” Ujar Janne Lindqvist, rekan peneliti dan asisten profesor di Departemen Teknik Listrik dan Komputer di School of Engineering.

Tidak hanya lupa sandi Instagram tapi berbagai sandi lainnya. Dari penelitian yang dilakukan, terdapat beberapa penemuan, yakni:

  • Password yang dibuat dalam bentuk teks akan lebih sulit untuk diingat 
  • Banyak orang yang lebih memilih untuk menggunakan password mudah, seperti urutan angka dan huruf, tetapi hal ini tidak aman.
  • Memori manusia memiliki sistem sendiri, dimana ingatan akan melakukan adaptasi setelah mempertimbangkan seberapa sering kata sandi tersebut digunakan. Jika kata sandi cukup sering digunakan, maka memori cenderung akan lebih mudah mengingat dan tidak melupakannya loh.
  • Penelitian ini menemukan bahwa fenomena melupakan kata sandi yang dimiliki cocok dengan sebuah teori psikologi memori dan ini menyebabkan banyak orang mengalami frustasi.

“Banyak orang berjuang mengingat kata sandi karena saat ini kita banyak membutuhkannya. Mereka pun jadi frustasi” Komentar Lindqvist mengenai sistem kata sandi yang ada saat ini. 

Baca Juga: Hindari Pemakaian Sosial Media Berlebihan untuk Mencegah Ketergantungan Sosial Media

Apa yang Harus Dilakukan Ketika Lupa Kata Sandi Instagram?

password instagram

Ketika lupa sandi Instagram, terdapat beberapa hal yang bisa dilakukan, seperti dengan memulihkan password atau cara ganti password Instagram. Berikut ini adalah beberapa alternatif yang bisa dilakukan.

  • Cara Ganti Password Instagram Lewat E-mail

Untuk membuat akun Instagram akan diperlukan alamat email, karena itu cara paling umum yang dilakukan sebagai cara ganti password Instagram ketika lupa sandi Instagram adalah melalui email. Berikut ini adalah caranya:

    1. Akses Instagram baik melalui aplikasi di Hp atau komputer.
    2. Dari opsi yang tersedia, pilih lupa kata sandi atau forgot password ketika hendak login.
    3. Ketik alamat email yang aktif untuk akun Instagram.
    4.  Klik ‘kirim link untuk login’ atau ‘send login link’.
    5. Jika link tersebut sudah masuk ke email, segera klik.
    6. Guna link tersebut adalah sebagai cara ganti password Instagram.
    7. Disini bisa pilih untuk ganti kata sandi Instagram atau memulihkan kata sandi Instagram dengan mengetik kata sandi sebelumnya.
    8. Konfirmasi dengan mengetik kata sandi yang sama.
    9. Pilih ‘reset kata sandi’.
    10. Kembali ke Instagram.
  • Login dengan memasukkan alamat email dan kata sandi baru. 
  • Cara Memulihkan Kata Sandi Instagram Lewat Facebook

Dengan Instagram menjadi bagian dari Meta yang juga membawahi Facebook, cara memulihkan kata sandi Instagram bisa dilakukan melalui Facebook jika kedua akun tersebut terhubung. Berikut ini adalah tahapannya:

  1. Pilih opsi untuk masuk ke akun Instagram melalui Facebook yang bertulisan ‘Login with Facebook’.
  2. Ketik username dan password yang digunakan untuk akun Facebook dan tunggu.
  3. Nanti akan timbul pop up notifikasi yang bertanya jika pemilik akun Facebook berkenan memberi izin.
  4. Jika iya, klik ‘Ok’.
  5. Tentukan kata sandi baru untuk menggantikan lupa kata sandi Instagram sebelumnya.
  6. Klik reset kata sandi.
  • Cara Memulihkan Kata Sandi Instagram dengan Nomor Hp 

Cara mengetahui sandi IG yang lupa bisa dengan login melalui nomor Hp loh. Ini karena sekarang akun media sosial dapat dihubungkan ke nomor Hp agar menjadi lebih aman. 

  1. Pastikan sudah memiliki aplikasi Instagram di Hp.
  2. Buka aplikasi Instagram. 
  3. Pilih opsi dapatkan bantuan masuk.
  4. Ketik nomor Hp yang telah disambungkan dengan akun Instagram.
  5. Klik kirim SMS.
  6. Pastikan tunggu hingga menerima SMS dari Instagram. 
  7. Klik link yang dilampirkan lewat SMS. 
  8. Gunakan sebagai cara mengganti kata sandi Instagram dengan memasukkan 
  • Cara Mengganti Kata Sandi Instagram Melalui Forgot Password

Instagram sendiri juga telah mengantisipasi jika salah satu pemilik akun lupa kata sandi Instagram, sehingga memiliki fitur forgot password. Berikut ini adalah cara mengganti kata sandi Instagram melalui fitur yang telah tersedia.

  1. Pastikan aplikasi Instagram sudah ada di Hp dan buka aplikasi.
  2. Pilih opsi ‘lupa kata sandi?’ atau ‘dapatkan bantuan untuk  masuk.’
  3. Jika telah menghubungkan nomor Hp ke akun Instagram yang dimiliki bisa memilih opsi ‘telepon’ dan mengetik nomor Hp yang sudah terhubung. Tunggu hingga menerima kode OTP agar bisa masuk kembali ke akun. 
  4. Jika akun telah terhubung ke Facebook bisa pilih ‘masuk dengan Facebook’ dan lengkapi informasi yang diperlukan untuk masuk Facebook untuk bisa mengakses Instagram. 
  • Cara Melihat Kata Sandi IG Melalui Pengaturan iPhone 

Jika lupa kata sandi Instagram dan ingin melakukan reset password, bagi pengguna iPhone bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Pada Hp buka pengaturan. 
  2. Cari kata sandi dan klik.
  3. Cari instagram.com.
  4. Untuk melihat kata sandi IG gunakan kode sandi/ID wajah atau ID sentuh.
  5. Pengguna akan diberikan akses nama pengguna instagram.
  6. Salin dan tempelkan kata sandi IG ke kata sandi pada login Instagram
  • Cara Melihat Kata Sandi IG Melalui Pengaturan Android 

Jika lupa kata sandi Instagram dan ingin melakukan reset password, bagi pengguna Android bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Pada Hp buka pengaturan. 
  2. Cari Google dan klik.
  3. Pilih opsi ‘Kelola akun google anda’.
  4. Pilih ‘Keamanan’.
  5. Cari ‘Pengelola kata sandi’.
  6. Cari Instagram sebagai cara melihat kata sandi IG 
  • Cara Melihat Kata Sandi IG Ketika Login di PC/Laptop

laptop lupas password

Jika lupa kata sandi Instagram tetapi sudah login maka cara mengetahui sandi ig yang lupa sangat mudah loh. Yuk, ikuti caranya di bawah ini.

  1. Buka browser.
  2. Cari ikon titik tiga dan klik untuk menunjukkan beberapa opsi.
  3. Cari opsi pengaturan dan klik.
  4. Cari bilah pencarian dan klik di atasnya sebelum mengetik ‘kata sandi’.
  5. Layar laptop akan menunjukkan hasil isi secara otomatis. Klik di atasnya dan semua kata sandi akan muncul di halaman berikutnya.
  6. Lakukan verifikasi kata sandi pada kunci laptop sebagai cara melihat kata sandi IG
  • Gunakan Perangkat yang Berbeda 

Perlu diketahui bahwa terkadang masalah login tidak terjadi karena lupa kata sandi Instagram. Terkadang password salah menjadi akibat dari masalah kompatibilitas browser dan situs web Instagram. Untuk menyelesaikan masalah ini bisa dengan mencoba login dengan berbagai macam browser lainnya, seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, Opera, Safari dan lainnya.

Baca Juga: Tips Untuk Melakukan Detox Sosial Media Anti-Gagal! Yuk, Ketahui Apa Saja Di Sini.

Bagaimana Cara Membuat Password yang Mudah Diingat dan Tetap Mudah?

handphone baju kuning

Sering lupa kata sandi Instagram atau jenis password lainnya banyak membuat pengguna lebih memilih membuat password yang mudah untuk meskipun akan lebih tidak aman. Lalu, bagaimana cara untuk membuat password yang mudah diingat dan menjaga akun tetap aman? Pelajari di bawah ini!

  • Hindari Penggunaan Kombinasi Kata Sandi Ini 

Terdapat beberapa kombinasi password yang tidak disarankan untuk digunakan karena terlalu mudah untuk ditebak, sehingga tidak aman bagi akun. Berikut ini adalah beberapa password tersebut: 

  • 123456
  • 123456789
  • qwerty
  • 111111
  • password
  • 12345678
  • abc123
  • 1234567
  • password1
  • 123123
  • Semakin Panjang Kata Sandi Maka Semakin Baik 

Sadar tidak jika setiap platform biasanya memiliki aturan passwordnya tersendiri? Salah satunya adalah aturan minimal dari karakter, seperti minimal 6 karakter atau 8 karakter, karena itu semakin panjang password yang dibuat akan menjadi semakin baik. Namun, cara membuat password yang panjang dan tetap gampang diingat adalah disusun sebagai kata-kata unik. Contohnya adalah:

“warawiridirumah22!”

  • Menggabungkan Berbagai Karakter 

hacker pakai komputer

Selain nomor dan huruf, penggunaan karakter unik bisa membuat password tidak mudah ditebak. Agar mudah untuk diingat, penggunaan karakter unik bisa dibentuk seperti emoji, contohnya >_< atau :). Jika digunakan sebagai password bisa “67!PisangPutih:00”

  • Menghindari Penggunaan Kata-Kata Mainstream 

Memang kata-kata yang panjang membantu menjaga kata sandi menjadi lebih aman, tetapi jika mainstream keamanan dari password akan tetap terancam. Berikut ini adalah beberapa contoh kata-kata mainstream yang bisa dihindari:

  • “ibukotajakarta”
  • “teriakjakarta”
  • “apelhijau”
  • “jerukmanis”

Baca Juga: Menarik, Ini 8 Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark Lagi!

  • Jangan Menggunakan Kata Sandi yang Sama 

Dengan rasa takut lupa kata sandi Instagram atau email serta berbagai media sosial lainnya, tidak jarang untuk seseorang menggunakan kata sandi secara berulang di berbagai platform atau bahkan akun. Namun, perlu diketahui bahwa melakukan hal ini tidak membantu dengan keamanan akun yang dimiliki. Jika metode ini diketahui maka akan lebih mudah untuk akun di-hack.

  • Menghindari Substitusi Mainstream 

Menggunakan nama atau kata-kata yang mudah ditebak mungkin mainstream dan tidak aman, tetapi terdapat beberapa cara yang bisa membantu dengan situasi ini, seperti substitusi dengan karakter unik atau dengan nomor. Contoh dari substitusi mainstream adalah, jika nama seseorang Nabila, bisa membuat password seperti “N4biL@”.

  • Acak Berbagai Kata 

Cara membuat password yang ini cukup unik dan sulit untuk ditebak karena disusun dengan cara mengacak berbagai kata yang ditata menjadi 1 kalimat password. Contoh dari membuat password menggunakan metode ini adalah memilih beberapa hal yang ingin digunakan untuk password, seperti nama, tahun lahir, artis favorit dan emoji. Nama: Nabila, 1999, SVT dan 😉 sehingga password menjadi “Nab99SVT;)”.

Sekian berbagai cara untuk mencegah lupa kata sandi Instagram serta bagaimana cara memulihkan kata sandi Instagram jika terlupakan. Pastikan untuk menggunakan tips pembuatan kata sandi di atas untuk menjaga keamanan akun. Dijamin gampang diingat dan aman ya! Selagi mengamankan akun Instagram yang dimiliki, jangan lupa menjaga keamanan diri dengan asuransi kesehatan dari Super You yang bisa memberikan proteksi kesehatan menyeluruh. Mulai dari Rp135.000 per bulan loh!

Artikel Terkait