penyebab banjir

Banjir adalah suatu kondisi dimana suatu area tergenang air dalam jumlah besar dengan penyebab banjir bisa diprediksi dari curah hujan atau aliran air. Namun, banjir juga bisa terjadi akibat angin badai, kebocoran tanggul yang juga diketahui sebagai banjir bandang atau bahkan bukan terjadi akibat faktor alami. 

Untuk mengetahui lebih lanjut mengetahui cara menghadapi banjir dan apa yang harus dilakukan bila terjadi banjir, mari baca di bawah ini!

Banjir

Apa Penyebab Banjir?

banjir bandang

Penyebab banjir bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor, baik yang terjadi secara alami  seperti iklim yang tidak terkontrol ataupun faktor yang tidak alami akibat perbuatan manusia. Berikut ini adalah beberapa faktor yang bisa menjadi penyebab terjadinya banjir:

  • Hujan Lebat 

Faktor yang sering menjadi penyebab banjir adalah terjadinya hujan lebat dan ini adalah salah satu contoh dari faktor alami dalam bentuk iklim yang tidak terkontrol. 

Pada dasarnya infrastruktur disekitar tempat tinggal kamu akan dirancang untuk memiliki sistem yang bisa memindahkan air hujan ke cekungan dan waduk agar mencegah terjadinya banjir.

Sistem ini bisa kewalahan saat terjadi hujan deras sehingga air tidak mengalir secepat yang diharapkan menyebabkan sistem drainase tidak mampu untuk menampung air dan meluap sehingga menjadi penyebab banjir.

  • Sungai yang Meluap 

Sungai meluap yang menjadi salah satu penyebab banjir tidak hanya disebabkan oleh curah hujan yang lebat. Banjir yang disebabkan oleh sungai yang meluap juga bisa disebabkan oleh sistem kelola sungai yang tidak baik seperti sistem drainase sungai yang terganggu karena kotor akibat penumpukan sampah atau pengoperasian sistem kelola sungai yang salah. 

  • Bendungan yang Rusak 

Kerusakan yang terjadi pada bendungan juga bisa menjadi penyebab banjir. Kerusakan pada bendungan bisa terjadi jika usia bendungan terlalu tua dan tidak mendapatkan perawatan yang baik sehingga saat terjadi hujan lebat, permukaan air meninggi dan bisa jebol menyebabkan air yang mengalir ke rumah warga disekitarnya.

  • Dampak dari Penggundulan Hutan

Salah satu guna dari pohon adalah untuk menyerap air dan mencegah terjadinya erosi tanah. Fisik dari pohon juga berguna untuk menghalangi aliran besar saat terjadi hujan sehingga bisa membantu mencegah terjadinya banjir. Hal ini menyebabkan salah satu dampak dari penggundulan hutan adalah menjadi penyebab banjir.

  • Perubahan Iklim 

Saat ini bumi sedang mengalami perubahan iklim akibat ulah manusia seperti menebang pohon dalam jumlah yang banyak. Hal ini tidak hanya menjadi penyebab banjir, tetapi juga menyebabkan peningkatan kadar karbon dioksida pada atmosfer. Penggunaan bahan bakar fosil oleh manusia juga menyebabkan menipisnya lapisan ozon dan menyebabkan peningkatan gas rumah kaca yang menjadi penyebab banjir buatan manusia yang utama.

  • Sampah 

Kebiasaan membuang sampah sembarangan merupakan salah satu masalah yang menjadi penyebab banjir. Sampah tersebut akan mulai tertimbun hingga mencemari lingkungan disekitarnya. Jika lingkungan tersebut dekat dengan aliran sungai, maka bisa mengganggu aliran air dan menyebabkannya untuk tersumbat oleh sampah. 

Saat sampah ada di sungai dan semakin menimbun, sungai akan menjadi semakin dangkal dan daya tampung sungai akan mengecil hingga terjadi luapan air dan menjadi penyebab banjir di sekitar area sungai.

  • Dampak dari Urbanisasi

Perubahan ke urbanisasi meningkatkan pembangunan untuk permukaan kedap air seperti beton, aspal dan ubin yang mencegah air dan curah hujan untuk masuk ke permukaan. Saat permukaan kedap air tersebut dibangun, beberapa permukaan tersebut kemungkinan memiliki vegetasi yang bagus dan vegetasi bisa membantu infiltrasi dan intersepsi. 

  • Pemakaian Air Tanah yang Berlebihan 

Menggunakan air tanah secara berlebihan juga bisa menjadi penyebab banjir. Hal ini karena jika menggunakan air tanah yang tinggi di daerah dataran rendah maka permukaan tanah akan menjadi semakin menurun dan berada di bawah permukaan laut yang meningkatkan peluang terjadinya banjir pada area dataran rendah.

Baca Juga: Cara Menjaga Kesehatan, Sudah Tahu 7 Cara Efektif Ini Belum?

  • Kurangnya Vegetasi

Salah satu fungsi dari vegetasi adalah memperlambat longsor dan mencegah terjadinya banjir. Jika tidak ada vegetasi maka sulit untuk air untuk tidak mengalir dalam jumlah besar dan menjadi penyebab banjir. 

  • Kondisi Topografis 

Kondisi topografi juga membantu mencegah terjadinya banjir. Hal ini karena semakin curang suatu lereng maka air akan semakin cepat lewat sehingga jika air lewat dalam volume yang besar dan tidak terserap bisa menjadi penyebab banjir.

Dampak Banjir

Terdapat banyak dampak banjir yang tidak menguntungkan. Hal ini karena banjir yang mencegah keluasan masyarakat untuk beraktivitas dan kandungan bakteri dan kotoran yang berada pada air banjir. Yuk, ketahui apa saja dampak banjir pada kehidupan masyarakat:

  • Gangguan Kesehatan 

Salah satu dampak dari banjir adalah masalah kesehatan dimana air banjir merupakan air kotor yang jika diminum bisa menyebabkan penyebaran wabah penyakit yang rentan terhadap anak kecil serta kaum lanjut usia. Salah satu contoh dari penyakit yang perlu diwaspadai saat musim hujan adalah penyakit demam berdarah.

  • Kerugian pada Ekonomi 

Terjadinya banjir bisa menyebabkan kerugian ekonomi sebagai dampaknya. Saat banjir terjadi maka rumah, barang dalam rumah atau sarana dan prasarana mum lainnya juga juga bisa rusak. Kerugian ekonomi ini tidak hanya terjadi secara material, tetapi juga waktu yang terbuang akibat banjir. 

Banjir bisa menyebabkan terjadinya kemacetan dan jika sangat tinggi maka mogok. Hal ini mencegah seseorang untuk melakukan kegiatannya sehari – hari. 

  • Kesulitan Air Bersih 

Dampak dari banjir juga kesulitan air bersih karena melubernya air ke pemukiman sehingga ketersediaan untuk air bersih berkurang. Hal ini menyebabkan kesulitan akses untuk air minum serta kebutuhan air sehari – hari lainnya.

  • Risiko Korban Jiwa 

Salah satu dampak dari banjir yang hebat adalah risiko korban jiwa yang bisa timbul akibat terseret arus banjir atau akibat dari luapan air. Bisa juga korban jiwa ada karena penggunaan elektronik di rumah saat banjir terjadi.

  • Mencegah Masyarakat untuk Beraktivitas 

Banjir yang besar bisa menyebabkan kesulitan untuk beraktivitas seperti biasa seperti pergi ke suatu tempat, mencari akses maupun transportasi. Hal ini dapat melumpuhkan aktivitas sehari – hari masyarakat.

Baca Juga : Apakah Pemandian Air Panas Alami Hanya Budaya? Ketahui Manfaatnya disini!

Cara Mengatasi Banjir

cara mengatasi banjir

Banjir sering terjadi, terutama di Indonesia. Terdapat beberapa cara menghadapi banjir yang bisa diketahui di bawah ini!

Persiapan Menghadapi Banjir 

Apa yang harus kamu persiapkan jika menghadapi bencana alam seperti banjir? Berikut ini adalah barang – barang penting untuk dibawa jika terjadi banjir.

  1. Pakaian
  2. Alat komunikasi 
  3. Uang 
  4. P3K
  5. Dokumen penting

Cara Menghadapi Banjir 

Apa yang harus dilakukan bila terjadi banjir untuk bisa mengamankan diri lebih baik? Berikut ini adalah cara menghadapi banjir.

  • Mengungsi ke tempat yang lebih tinggi 
  • Waspada dengan saluran air sekitar
  • Mematikan jaringan listrik
  • Pastikan untuk melindungi diri dari risiko penularan berbagai penyakit

mantap jiwa

Sekian Informasi mengenai penyebab banjir dan tips yang harus dilakukan untuk persiapan banjir serta saat banjir. Perlindungan dari banjir juga bisa dilakukan dengan memiliki asuransi kesehatan dari Super You yang memberikan proteksi kesehatan menyeluruh. Mulai hanya dari Rp135.000 per bulan, lho.

Artikel Terkait