Penyebab Gatal Selangkangan dan Cara Mengatasinya
By Herlambang Satriadi, 28 Dec 2023
Rasa gatal selangkangan tentu menjadi salah satu kondisi yang cukup mengganggu aktivitas banyak orang. Apabila rasa gatal ini sedang datang, maka hal tersebut tidak bisa dielakkan penderitanya dan harus segera mengambil tindakan.
Tentu tidak pantas dan terlihat tidak sopan jika kamu menggaruk area selangkangan di tempat umum. Bukan hanya bisa membuat orang lain tidak nyaman, tapi rasa gatal selangkangan juga bisa menyebabkan kulit memerah dan menjadi lecet.
Oleh karena itu, sangat diperlukan perlakuan khusus jika kamu merasakan gatal di selangkangan yang membuat tubuh tidak nyaman. Dalam artikel kali ini, kami akan membahas penyebab selangkangan gatal dan cara mengatasinya.
Penyebab Selangkangan Gatal
Selangkangan gatal merupakan masalah umum dan kamu tidak perlu malu untuk membicarakannya kepada dokter ketika kamu sedang berkonsultasi dengan dokter. Perlu kamu ketahui bahwa selangkangan gatal tidak selalu kamu memiliki infeksi menular seksual atau kerap dikatakan sebagai IMS.
Salah satu penyebab dari gatal pada selangkangan yang paling umum adalah infeksi jamur yang mirip dengan kurap atau disebut juga sebagai jock itch, Selangkangan adalah salah satu lokasi yang mudah dihinggapi jamur.
Jamur bisa sangat mudah berkembang biak karena selangkangan mudah lembab dan hangat. Selain selangkangan, paha bagian dalam dan bokong juga menjadi tempat berkembangnya jamur dengan sangat cepat.
Terkadang, infeksi jamur yang ada pada selangkangan juga tidak jarang disertai dengan rasa nyeri. Bagi pengidap diabetes dan obesitas juga diharap untuk memperhatikan bagian selangkangan ini karena sangat rentan untuk mengalami gatal pada selangkangan atau gejala selangkangan gatal karena infeksi jamur.
Selain itu, penyebab gatal selangkangan juga bukan hanya dikarenakan oleh infeksi jamur, tetapi bisa juga disebabkan oleh iritasi dari pakaian dalam yang terlalu ketat, infeksi bakteri pada alat kelamin wanita, infeksi kulup pada pria akibat kurang bersih, kudis, dan bakteri seperti molluscum contagiosum.
Baca Juga : Rekomendasi Obat Gatal Kulit Alami yang Sangat Mudah Ditemukan
Cara Atasi Gatal Selangkangan
Gatal selangkangan biasanya disebabkan oleh beberapa hal, salah satunya adalah infeksi jamur pada area yang lembab dan gampang tumbuh jamur. Selain itu, ada juga beberapa hal yang menyebabkan kondisi yang demikian.
Dalam poin ini, kami akan membahas secara detil penyebab gatal yang terjadi pada selangkangan.
Infeksi Jamur
Infeksi jamur dermatofita atau biasa yang disebut dengan tinea crusis adalah salah satu penyebab gatal selangkangan yang paling umum. Kondisi selangkangan yang lembap dan hangat sangat mendukung jamur ini untuk berkembang biak dengan lebih cepat.
Perkembangbiakan jamur ini akan menyebabkan kulit di sekitar selangkangan menjadi gatal dengan ruam yang berwarna merah serta membentuk seperti cincin, bersisik, dan terkadang juga terasa nyeri.
Molluscum Contagiosum
Gatal pada selangkangan juga bisa disebabkan oleh virus yang dinamakan Molluscum Contagiosum. Infeksi virus ini bisa menyebabkan timbulnya benjolan seperti kutil, tetapi lebih keras dan terletak di bawah kulit lapisan atas.
Kondisi ini bisa saja terjadi akibat kontak langsung dengan orang yang juga terinfeksi molluscum contagiosum atau menyentuh benda yang terkontaminasi oleh virus seperti handuk dan pakaian.
Infeksi Menular Seksual
Berikutnya yang bisa menyebabkan gatal selangkangan adalah infeksi menular seksual. Gatal yang disebabkan oleh poin ini adalah seperti gerpes genital, klamidia, gonore, sifilis, dan kutil kelamin. Penyakit menular seksual tidak hanya membuat selangkangan terasa gatal, tapi juga bisa disertai dengan pembengkakakn, kemerahan, ruam kulit, dan sakit pada saat buang air kecil.
Baca Juga : Kenali Lebih Jauh Penyakit Panu, Si Putih Imut Jamur Kulit!
Iritasi Atau Alergi
Iritasi atau bisa disebut sebagai reaksi alergi juga bisa menjadi pemicu gatal pada selangkangan. Pemicunya bisa beragam, mulai dari pakaian dalam yang terlalu ketat, semprotan genital, tisu basah, sampai dengan pembalut beraroma.
Ini menjadikan sesuatu yang harus dihindari penggunaannya. Boleh saja memakai pakaian dalam yang terlalu ketat tapi harus diperhatikan juga untuk intensitasnya jangan sampai setiap hari.
Psoriasis
Gatal yang terjadi pada selangkangan juga bisa menjadi tanda dari psoriasis. Selain gatal pada kulit, psoriasis juga bisa menyebabkan kulit menjadi tebal, bersisik, pecah-pecah, dan membentuk lesi dan luka. Psosiaris biasanya disebabkan oleh gangguan sistem kekebalan tubuh manusia.
Kutu Kemaluan
Yang terakhir yang bisa menyebabkan gatal selangkangan adalah kutu kemaluan atau serangga kecil yang hidup di sekitar penis atau vagina. Kutu ini berbeda dengan kutu kepala dan kutu tubuh. Kutu kemaluan memakan darah dan gigitannya bisa menyebabkan rasa gatal yang parah di sekitar area selangkangan.
Kutu ini umumnya didapatkan melalui kontak tubuh yang dekat seperti kontak seksual. Kutu kemaluan sendiri bisa menyebar ke area lain seperti kaki, dada, ketiak, jenggot, atau kumis. Pada anak-anak, kutu kemaluan biasanya ditemukan di alis atau bulu mata dan bisa menjadi tanda pelecehan seksual.
Nah, itu lah pembahasan kami tentang gatal selangkangan yang kerap diderita oleh orang kebanyakan. Kalau gatal tambah parah, kamu diharuskan mengkonsultasikannya kepada dokter yang memiliki keahlian di situ.
Saat ini, kamu juga bisa menikmati beragam manfaat asuransi kesehatan yang terpercaya dengan Super Easy Health by Super You. Hanya dengan membayar Rp4.500 per hari, kamu sudah bisa mendapatkan pelayanan luar biasa di seluruh rumah sakit di Indonesia.
Jadi, berbagai permasalahan kesehatan bisa kamu konsultasikan dengan premi yang cukup terjangkau itu. Jangan tunggu lama lagi, cek premi kamu sekarang juga ya!