skrining kesehatan

Salah satu hal yang penting dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan tubuh adalah dengan melakukan skrining kesehatan.

Apa itu skrining kesehatan? 

Skrining kesehatan adalah aksi pengecekan tubuh untuk mengetahui kondisi kesehatan sehingga bisa mengetahui jika ada faktor risiko di masa depan. 

Manfaat Skrining Kesehatan:

Jangan hiraukan skrining kesehatan, berikut ini adalah beberapa manfaat dari melakukan skrining kesehatan yang kamu harus tahu!

  1. Bisa mengetahui kondisi kesehatan 
  2. Bisa menghemat waktu karena pengisian bisa dilakukan dimana saja dan sangat aksesibel 
  3. Hasil skrining kesehatan bisa dikonsultasikan dengan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama dimana kamu sudah terdaftar
  4. Jika hasil menunjukan risiko, kamu bisa segera melakukan tindak lanjut pemeriksaan ke FKTP peserta terdaftar
  5. Instansi/Badan usaha bisa mengetahui profil kesehatan/risiko kesehatan dari para pekerja

Skrining BPJS Kesehatan 

Dengan pentingnya melakukan skrining kesehatan, BPJS Kesehatan juga memiliki program untuk melakukan skrining riwayat kesehatan untuk meningkatkan pelayanannya melalui program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Arti skrining kesehatan adalah langkah awal untuk seseorang bisa mengetahui kondisi kesehatan tubuhnya saat ini. Saat ini juga, skrining kesehatan menjadi sangat mudah dan bisa diakses secara online hingga saat melakukan skrining kesehatan tidak perlu untuk datang ke fasilitas kesehatan. 

Melakukan skrining BPJS kesehatan terdapat empat bagian yang bisa dilakukan skrining riwayat kesehatan yakni diabetes melitus, hipertensi, ginjal kronik dan jantung koroner. Untuk melakukan skrining BPJS bisa dengan lewat website resmi BPJS atau lewat aplikasi mobile JKN dan hasil skrining kesehatan tersebut bisa ditindaklanjuti dengan melakukan pemeriksaan dokter atau laboratorium yang ada di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

Baca Juga: Ketahui 6 Cara Ini untuk Cek BPJS Kesehatan dengan NIK

Cara Skrising BPJS Kesehatan

Skrining kesehatan melalui BPJS Kesehatan bisa dilakukan dengan berbagai macam cara sehingga cek skrining kesehatan bisa diakses dengan mudah. Berikut ini adalah beberapa cara untuk melakukan skrining kesehatan melalui BPJS Kesehatan.

  • Cek Skrining BPJS Lewat Website

Mengecek skrining kesehatan bisa dilakukan melalui website BPJS. Yuk, ikuti langkah – langkahnya di bawah ini!

  1. Pergi ke laman resmi BPJS di link https://webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining/index.html 
  2. Log in akun BPJS dengan memasukan nomor BPJS dan tanggal lahir pemilik akun pada kolom yang tersedia
  3. Klik ‘Cari Peserta’
  4. Klik ‘Setuju’ saat pop – up skrining kesehatan
  5. Isi data diri dengan benar 
  6. Jawab seluruh pertanyaan dengan benar
  • Cek Skrining Kesehatan Lewat Aplikasi Mobile JKN

Mengecek skrining BPJS Kesehatan bisa dilakukan lewat aplikasi Mobile JKN untuk mempermudah akses dari mana pun, terutama jika mengakses lewat handphone. Yuk, ketahui cara cek skrining kesehatan melalui aplikasi Mobile JKN.

  1. Buka aplikasi mobile JKN 
  2. Log in dengan memasukan NIK atau dengan memasukan nomor kartu JKN, password dan captcha.
  3. Jika sudah masuk, di halaman utama pilih ‘Menu lainnya’
  4. Di ‘menu lainnya’ pilih ‘skrining riwayat kesehatan’
  5. Masukkan nomor kartu BPJS dan klik ‘pilih’
  6. Klik ‘setuju’ jika pop – up mengenai persetujuan skrining riwayat kesehatan muncul
  7. Isi data diri dengan benar lalu klik ‘selanjutnya’
  8. Jawab seluruh pertanyaan dengan benar hingga selesai 
  9. Setelah selesai menjawab seluruh pertanyaan, hasil skrining akan muncul 
  • Cek Skrining BPJS Lewat Chat Assistant JKN (CHIKA)

Selain melalui Aplikasi Mobile atau lewat website, untuk memudahkan dan meluaskan jangkauan skrining BPJS, cara mengecek skrining BPJS Kesehatan bisa dilakukan lewat berbagai media sosial, simak di bawah ini media sosial apa saja dan cara cek skrining kesehatan.

1. Cek skrining BPJS menggunakan CHIKA bisa diakses melalui 3 media sosial yang berbeda: 

  • Chat via WhatsApp ke nomor 0811 – 8750 – 400; 
  • atau bisa juga dikontak melalui Telegram di akun @BPJSKes_bot;
  • atau bisa juga dikontak melalui Faceboon Messenger BPJS Kesehatan

2. Setelah mengontak melalui akun tersebut, kamu akan menerima pesan otomatis 

3. Jawaban dari pertanyaan tersebut berbeda berdasarkan media sosial apa yang digunakan untuk cek skrining kesehatan:

  • Jika mengontak melalui WhatsApp maka balas pesan dengan ‘Skrining Riwayat Kesehatan’;
  • Dan jika mengontak melalui Telegram maka balas pesan dengan ‘Skrining Kesehatan’

4, Setelah itu akan ada link yang dikirim secara otomatis

5. Klik link yang akan menuju ke https://webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining/index.html 

6. Jika sudah maka lengkapi data identitas peserta 

7. Jawab seluruh pertanyaan hingga selesai 

Baca Juga: Masalah Seputaran BPJS? Hubungi Call Center BPJS Kesehatan, Tersedia 24 Jam Lho!

Demikian penjelasan mengenai apa itu skrining kesehatan dan cara cek skrining kesehatan. Skrining riwayat kesehatan yang memberi tahu kondisi kesehatan diri kamu adalah langkah yang bagus sebagai pencegahan penyakit atau kondisi mengkhawatirkan. Jika memiliki waktu untuk melakukan skrining kesehatan seperti melalui skrining BPJS Kesehatan maka lebih baik untuk dilakukan.

asuransi sesuai kebutuhan

Lengkapi perlindungan kesehatan kamu dengan asuransi kesehatan dari Super You yang dapat memberikan proteksi kesehatan menyeluruh. 

Artikel Terkait