Cegah Bengkaknya Biaya Berobat Lewat 6 Cara Ini!
By Herlambang Satriadi, 30 Dec 2022
Ngomongin soal biaya hidup, dijamin gak ada habisnya. Banyak kan yang harus dipikirkan, termasuk biaya makan, lifestyle, tempat tinggal, dan lainnya. Tapi gak hanya itu, masih ada biaya darurat yang harus selalu sedia ketika sesuatu yang tak diinginkan terjadi.
Misalnya, penyakit dan biaya berobat. Siapa coba yang bisa prediksi seseorang akan jatuh sakit? Nah, itulah yang dinamakan biaya darurat. Terkadang, kamu bisa aja pusing karena sedang banyak pengeluaran, tapi tiba-tiba kamu butuh berobat. Who knows? Apa saja yang kamu butuhkan untuk menghemat biaya berobat?
1. Healthy body, healthy mind
Kalau bisa sih mencegah dulu dengan lebih memperhatikan pola makan dan kegiatan setiap harinya. Hindari penyakit dari diri sendiri, guys. Makanlah makanan yang berprotein dan bergizi tinggi, minum air putih, olahraga, serta jaga kebersihan tubuh. Kurangi juga konsumsi obat-obatan berlebih yang gak sesuai anjuran dokter. Yuk, sama-sama jadikan fisik dan mentalmu sehat!
Baca Juga : 5 Jenis Olahraga Ringan di Rumah
2. Klinik harga terjangkau? Yes!
Usahakan kamu tahu nama-nama klinik atau tempat berobat dengan harga yang murah atau bahkan gratis. Jadi semisal kamu sakit, udah hapal harus ke klinik yang mana, gak harus panik. Tentunya yang mampu menekan biaya berobat tinggi ya.
3. Menggunakan Asuransi Kesehatan
Hal pertama yang dapat menjadi solusi ketika kamu sakit dan butuh banyak biaya berobat adalah asuransi kesehatan. Sebaiknya kamu memilih paket plan yang tepat agar dapat cover kebutuhan kesehatan kamu. Ada beberapa hal yang dapat menjadi pertimbangan kamu untuk menggunakan asuransi kesehatan diantaranya premi yang terjangkau, manfaat perlindungan sesuai kebutuhan, dan rekanan rumah sakit yang luas. Cari rumah sakit terdekat.
Yuk, klik banner dibawah dan pilih plan asuransi kamu!
4. Pakai obat generik aja!
Tanpa beli obat mahal-mahal di rumah sakit, coba biasakan diri konsumsi obat generik ketika sedang sakit. Obat generik itu terbilang lebih murah. Misalnya, kamu minta resep dokter dari puskesmas atau klinik, lalu beli obatnya di apotek. Semudah itu kok. Jadi, gak perlu khawatir harga obat melonjak.
5. Rajin periksa kesehatan
Jangan malas-malas untuk memeriksa kesehatan. Contohnya, rutin periksai gigi setiap 6 bulan sekali. Biasanya yang gak terduga-duga bisa aja terjadi. Jadi mendingan dicegah dulu kan? Hal ini bisa menekan biaya berobat di masa mendatang. Kalau tahu penyakitnya dan dicek dari sekarang secara rutin, bisa menghindari risiko yang mungkin lebih parah ke depannya lho.
Baca Juga : 3 Alasan Penting Memiliki Asuransi Kesehatan
6. Use technology for research
Maksudnya, teknologi kan udah canggih banget nih. Yuk, gunakan dengan baik, terutama untuk menggali informasi seputar kesehatan. Memang, periksa kesehatan rutin itu perlu, tapi perhatikan juga penyakit ringan yang masih bisa ditangani tanpa harus langsung masuk UGD. Jangan merasa sakit sedikit, perginya ke rumah sakit dan minta rawat inap. Belum tentu parah kok, siapa tahu masih bisa diatasi dengan mudah.
Di sini, teknologi berperan besar dalam hal research. Ketahui informasi sebanyak-banyaknya tentang gejala, penyakit, penyebab, hingga penyembuhan untuk penyakit ringan. Sering-sering browsing, jangan otomatis pergi nemuin dokter rumah sakit ya.
Lalu, biasanya banyak hal yang sebetulnya gak perlu dilakukan tapi masih dilakukan karena anjuran pihak rumah sakit. Seperti x-ray. Kalau bisa konsultasikan dulu ke dokter pribadi tentang seberapa penting mengikuti anjuran tersebut. Nanti kalau kurang penting dan kamu ikutin terus, takutnya kamu sendiri yang kewalahan.
Dari kelima hal tersebut, jangan lupa tetap daftarkan diri untuk asuransi kesehatan, khususnya di Super You. Mulai dari menjaga kesehatan diri sendiri, melakukan langkah pencegahan, hingga ke penanganan, kamu harus siap sedia soal biaya lho.
Maka dari itu, asuransi Super You siap bantu kamu! Pilih aja paket asuransi dari bronze sampai gold plus. Masing-masingnya punya benefit yang bakalan bantu tanggungan berobatmu. Jadi, tunggu apa lagi?
Wujudkan pribadi sehat dengan jaminan asuransi kesehatan Super You!
Klik banner dibawah untuk plan asuransi penyakit kritis.