Beragam Manfaat Kondom Untuk Kesehatan Penggunanya
By Herlambang Satriadi, 2 Nov 2023
Kondom merupakan salah satu alat yang disarankan pada saat hendak berhubungan intim. Terlepas dari berbagai macam anggapan dan prefensi di tengah masyarakat, nyatanya manfaat kondom bagi kesehatan sangatlah banyak.
Meski demikian, sebagian laki-laki masih enggan atau tidak mau menggunakan kondom untuk kesehatan. Selain itu, beberapa orang juga beranggapan bahwa penggunaan kondom itu sangat merepotkan.
Pada lain sisi, masih banyak juga wanita yang masih malu-malu meminta pasangannya untuk menggunakan kondom saat berhubungan intim. Lantas, apa sih pengertian kondom dan apa manfaatnya bagi kesehatan?
Kami akan membahasnya secara rinci di dalam artikel ini. So, stay tuned ya!
Apa Itu Kondom
Kalau kita berkaca dari sejarah, kondom sesungguhnya sudah ada dari zaman Mesir Kuno dan dibuat dari kulit atau usus binatang. Hal ini juga tertuang dalam sebuah buku yang ditulis oleh Nixson Manurung dkk dalam “Perspektif Suami, Sosio Demografi, dan Sosial Budaya”.
Panjang kondom sendiri dibuat dalam ukuran 190 mm, diameter 60 mm, dan tebal kira-kira 0,038 mm. Teknik dan pembuatan dari kondom ini juga terbilang cukup majal dan keberhasilannya masih rendah sebagai alat kontrasepsi.
Lalu, banyak orang yang bertanya apa itu kondom? Jawabannya adalah kondom merupakan alat kontrasepsi yang digunakan oleh orang untuk mencegah kehamilan dan penyebaran penyakit menular seksual.
Kondom berbahan dasar atau terbuat dari latex atau poliuretan yang digunakan untuk melapisi penis atau vagina selama hubungan seksual. Fungsi kondom secara sederhana bisa dikatakan sebagai pencegah kehamilan dan penyebaran penyakit menular seksual.
Kondom memiliki bentuk selubung atau sarung karet yang terbuat dari berbagai bahan di antaranya lateks (karet), plastic (vinil), atau bahan alami (produksi hewani) yang dipasang pada penis saat sedang melakukan hubungan intim.
Baca Juga :
HIV AIDS, 8 Cara Penularan dan 5 Cara Pencegahannya!
Belum Siap Hamil? Pilih Alat Kontrasepsi Yang Cocok Untuk Kamu!
Manfaat Kondom dan Efek Samping Bagi Kesehatan
Manfaat kondom dan efek samping bagi kesehatan ternyata begitu banyak dan beragam. Salah satu di antaranya adalah mampu mencegah kehamilan yang tidak diinginkan. Meski ini terdengar tabuh, namun hal ini biasa dilakukan oleh pasangan suami istri yang menunda kehamilan atau menunda memiliki anak tambahan.
Lalu, apa manfaat kondom yang lain? Mari kita bahas satu persatu.
Bisa Mencegah Kehamilan yang Tidak Diinginkan
Kalau kamu memasang kondom dengan benar, maka penggunaan kondom setidaknya bisa mengurangi risiko kehamilan sampai dengan 98 persen. Artinya, hanya dua orang dari 100 yang mungkin hamil setelah melakukan hubungan intim dengan menggunakan kondom.
Namun, kalau pemasangan kondom kurang baik, maka efektivitas kondom dalam mencegah kehamian bisa turun menjadi sekitar 85 persen.
Kondom bisa membantu metode KB lainnya untuk bekerja lebih efektif. Sebab, tidak ada metode 100 persen yang efektif untuk mencegah kehamilan. Jadi, menggunakan kondom sebagai kontrasepsi hanya merupakan tambahan ide yang cukup baik.
Bantu Mencegah Penularan HIV
Penggunaan kondom yang aman ternyata juga bisa mencegah penularan penyakit HIV. Virus ini nyatanya sangat mudah menular jika melakukan hubungan intim tanpa kondom karena penularannya lewat alat kelamin. Menggunakan kondom sendiri bisa mencegah kamu menyebarkan penyakit infeksi yang satu ini.
Memperpanjang Durasi Hubungan Seksual
Kepuasaan dan perlindungan adalah dua hal yang sangat penting ketika kamu sedang melakukan hubungan intim. Kondom ternyata bisa membantu meningkatkan kualitas kehidupan seks kamu dan pasangan dengan memperpanjang durasi hubungan intim.
Asal tidak ada ciri-ciri kondom bocor, akan membuat durasi berhubungan intim kamu dengan pasangan menjadi lebih asik dan memiliki kepuasaan tersendiri. Hal ini disebabkan karena kondom memiliki banyak model, bentuk, dan tekstur yang bervariasi dan bisa meningkatkan sensasi seks bagi kedua pasangan.
Meminta pasangan memasang kondom pada mr.P juga bisa menjadi salah satu bagian yang cukup seksi dari foreplay. Kondom bahkan bisa menunda ejakulasi sehingga berhubungan intim bisa berlangsung lebih lama.
Kamu juga bisa menggunakan kondom untuk seks oral, anal, dan vaginal. Manfaat kondom sendiri bisa membuat kamu fokus pada kesenangan dan kepuasan berhubungan intim dengan pasangan tanpa khawatir tentang kehamilan atau penyakit menular seksual lainnya.
Bisa Menjaga Ereksi
Poin ini merupakan manfaat kondom yang berikutnya yaitu menjada ereksi. Hal ini juga menjadi informasi penting bagi pria yang kesulitan dalam mempertahankan ereksi. Penggunaan kondom ternyata bisa membantu ereksi bertahan lebih lama.
Meski belum diketahui alasannya secara rinci, namun hal ini adalah menjadi ciri-ciri penggunaan kondom yang aman.
Menjaga Tingkat Kehigienisan
Salah satu poin lain dari manfaat kondom dan efek sampingnya adalah bisa menjaga kehigienisan dari masing-masing pasangan. Manfaat kondo mini membuat hubungan intim menjadi lebih bersih dan aman.
Selain itu, menggunakan kondom juga berarti mencegah penularan penyakit menular seksual seperti gonore, trikomoniasis, herpes, sifilis, dan lain sebagainya. Jadi, untuk kamu yang ingin menjaga kesehatan dan kehigienisan saat bercinta, ada baiknya kamu menggunakan kondom dalam melakukan aktivitas tersebut.
Harga yang Terjangkau dan Mudah Didapat
Sesungguhnya, kamu bisa mendapatkan kondom dengan sangat mudah di berbagai toko online maupun offline. Kamu juga bisa mendapatkan alat kontrasepsi ini di apotik terdekat. Selain mudah didapatkan, kondom memiliki harga yang tidak mahal dan bisa didapatkan tanpa menggunakan resep dan identitas diri.
Jadi, bisa dibilang bahwa kondom adalah alat perlindungan yang praktis dan terjangkau tetapi bisa memberikan perlindungan yang luar biasa kepada diri kamu.
Baca Juga : 6 Fakta Penyakit Lupus: Penyebab, Gejala, Jenis, Hingga Cara Mengobatinya
Bahaya Penggunaan Kondom
Meski jarang dan hampir tidak pernah terjadi, namun efek samping dari penggunaan kondom ini juga perlu kamu waspadai ya. Berikut kami berikan bahaya penggunaan kondom bagi kesehatan.
Kulit Mudah Iritasi
Bagi kamu yang memiliki alergi pada bahan karet lateks, sebaiknya kamu mengindari penggunaan kondom saat sedang berhubungan intim dengan pasangan. Paparan lateks pada orang-orang yang alergi bisa memicu munculnya ruam, gatal, sampai kemerahan dan rasa nyeri.
Kalau kamu mau berhubungan intim dengan pasangan menggunakan kondom tapi alergi lateks, maka kamu bisa meminum pil KB ya.
Kurang Bergairah
Bahaya kondom yang lain dan dirasakan oleh sebagian orang adalah rasa kurang bergairah pada saat melakukan hubungan intim. Para wanita mengaku bahwa penggunaan kondom terlalu sering bisa berdampak kepada turunnya mood dan gairah seks.
Sedangkan bagi orang yang tidak pernah menggunakan kondom, mereka mengaku lebih senang dan bergairah pada saat melakukan hubungan intim. Memang bahaya dan manfaat kondo mini pasti akan selalu melekat selama kamu mengandalkan kontrasepsi jenis ini.
Ini juga menjadi salah satu indikasi ciri-ciri kondom bocor yang bisa berbahaya bagi kamu dan pasangan. Hal tersebut harus dihindari untuk menjaga kenyamanan di antara kedua pasangan.
Itu lah tadi beberapa informasi tentang manfaat kondom untuk kesehatan yang bisa menjadi referensi kamu saat melakukan hubungan intim. Semua pilihan dikembalikan kepada pasangan masing-masing untuk mendapatkan gairah seksnya.
Oiya, sekarang kamu juga sudah bisa mendapatkan asuransi kesehatan yang terpercaya dengan mendaftarkan diri di Super Easy Health dari Super You. Hanya dengan Rp4.500 per hari kamu sudah bisa mendapatkan berbagai manfaat yang tidak biasa.
Jadi, tunggu apalagi, daftarkan diri kamu sekarang juga yaa.