12 Manfaat dan Resep Masak Sayur Bayam yang Lezat

Teman SUPERjuangan, bagi yang belum tahu, sayur bayam mungkin hanyalah sebuah pendamping lauk makan. Tapi, bagi banyak atlet ternama di dunia, sayur bayam adalah senjata rahasia di balik stamina tubuh mereka saat pertandingan. Mereka mengonsumsi sayur bayam secara rutin dengan porsi yang teratur untuk menjaga kesehatan tubuh. Jadi, bikin penasaran, kira-kira apa aja sih kandungan bayam?

Sayangnya di balik itu, justru sering ditemukan katanya sayur bayam bisa berubah jadi zat beracun dan menyebabkan batu ginjal. Itu cuma mitos sayur bayam aja atau beneran fakta, ya? Yuk, kita cari tahu kebenarannya, sekaligus mengenal apa itu daun bayam, manfaat bayam, serta resep sayur bayam yang nikmat dan bergizi dalam artikel kali ini!

Table of Contents

Apa itu Daun Bayam?

Apa itu Daun Bayam

Bayam merupakan jenis tanaman hijau yang biasa dikonsumsi sebagai sayuran. Menurut Balai Pengkajian Teknologi Pertanian, pertumbuhan tanaman bayam paling baik di tanah yang subur dan disinari matahari loh. Itu mengapa, tanaman bayam dipercaya berasal dari Amerika tropik, walaupun sekarang sudah banyak menyebar ke seluruh dunia.

Tanaman bayam memiliki ciri khas perakaran tunggang yang bagian atasnya serabut tipis. Batang pada tanaman bayam juga cukup tinggi, tegak, dan bercabang banyak. Sedangkan, daun bayam berdiri tunggal, berbentuk bulat telur, serta tulang-tulang daun bayam yang kelihatan jelas.

Jenis-jenis tanaman bayam sebenarnya sangat banyak, tapi Supermin mau bagikan tiga jenis tanaman bayam yang paling banyak tumbuh di Indonesia dan bisa kita konsumsi. Apa saja?

  • Bayam hijau

Jenis daun bayam ini berwarna hijau, lebar, dan batangnya yang berukuran sedang. Kandungan bayam hijau sangat tinggi klorofil dan beta karoten. Selain itu, kandungan bayam hijau menyimpan vitamin C. Daun bayam hijau juga paling sering diolah menjadi sayur bayam.

  • Bayam merah

Ternyata ada jenis tanaman bayam yang berwarna merah. Makanya disebut daun bayam merah. Berbeda dengan daun bayam hijau, kandungan bayam merah lebih rendah klorofilnya. Tapi, kandungan bayam merah juga punya beta karoten yang sama.

  • Bayam batik

Uniknya, daun bayam batik adalah gabungan dari dua jenis tanaman bayam sebelumnya. Pada pinggiran daun bayam batik berwarna hijau, sementara pada bagian tengah daun bayam batik berwarna merah. Bahkan, warna batang tanaman bayam ini pun setengah hijau dan setengah lagi merah.

Manfaat Bayam untuk Kesehatan

Manfaat Sayur Bayam untuk Kesehatan

Sebelum kita mengupas mitos sayur bayam, ketahui dulu kandungan bayam dan manfaat sayur bayam. Faktanya, kandungan bayam kaya akan nutrisi penting, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin K, folat, zat besi, kalsium, magnesium, dan masih banyak lagi. 

Karena itu, sayang banget kalau kamu melewatkan manfaat bayam untuk kesehatan tubuh. Supaya kamu nggak penasaran lagi, mari simak manfaat bayam untuk kesehatan!

  • Meningkatkan stamina

Kurangnya stamina erat kaitannya dengan defisiensi zat besi. Sementara kandungan bayam penuh nitrat dan zat besi. Manfaat sayur bayam yang dimakan satu jam sebelum aktivitas fisik bisa membantu tingkatkan stamina tubuh minimal 2-3 jam loh.

  • Menambah imun tubuh

Kandungan beta karoten dan antioksidan yang tinggi pada sayur bayam membuat salah satu manfaat bayam dapat menambah imun tubuh. Seperti yang kita tahu, imunitas tubuh berfungsi untuk melawan zat asing penyebab infeksi atau penyakit yang mencoba menyerang.

  • Melindungi mata

Kaya akan vitamin A, lutein, dan zeaksantin memberi manfaat bayam yang baik untuk menjaga kesehatan mata. Ketiga kandungan bayam tersebut bisa melindungi mata dari kerusakan akibat paparan sinar matahari. Selain itu, mampu menghindari degenerasi makula terkait katarak dan usia.

  • Mendukung kekuatan tulang

Patah tulang hingga pengeroposan tulang bisa terjadi di usia muda yang salah satunya disebabkan kekurangan kalsium. Makanya, untuk mendukung kekuatan tulang di usia muda dan masa tua nanti, pastikan asupan kalsium kamu terpenuhi, yaitu dari manfaat bayam yang tinggi kalsium.

  • Mengatur gula darah

Sayur bayam dikenal memiliki antioksidan yang tinggi sehingga menurunkan gula darah dan meningkatkan sensitivitas insulin. Itu mengapa dokter banyak merekomendasikan manfaat bayam ini bagi penderita diabetes ataupun untuk menghindari risiko terkena diabetes.

  • Mengendalikan tekanan darah

Manfaat sayur bayam juga dapat mengendalikan tekanan darah, khususnya bagi penderita hipertensi. Tapi, kamu juga bisa mencegah hipertensi tersebut dengan mengonsumsi sayur bayam yang penuh kalium. Kandungan tersebut dapat mengurangi natrium dalam tubuh penyebab darah tinggi.

  • Melancarkan pembuluh darah

Dengan rajin mengonsumsi sayur bayam, sama sama dengan kamu menjaga kesehatan sistem kardiovaskular. Sistem ini berkaitan erat dengan pembuluh darah yang mengalirkan darah ke jantung ataupun sebaliknya. Karena itu, manfaat bayam turut menyehatkan kesehatan jantung.

  • Menahan efek karsinogenik

Kandungan klorofil pada bayam terbukti efektif menahan efek karsinogenik yang bisa memicu zat kanker. Manfaat sayur bayam juga dikaitkan dengan penurunan risiko tumor yang sangat kuat karena kandungan dua promotor anti tumor.

  • Meredakan asma

Manfaat bayam juga manjur sebagai salah satu obat darurat saat gejala asma menyerang. Nggak cuma itu, asma juga dapat dicegah. Faktanya, risiko asma lebih rendah pada orang yang mendapatkan asupan beta karoten. Salah satu sumber beta karoten terbaik adalah dari sayur bayam.

  • Mencegah anemia

Selain berpengaruh terhadap stamina tubuh, defisiensi zat besi juga dapat menyebabkan seseorang terkena anemia. Kandungan zat besi dan didukung oleh vitamin K, membuat manfaat sayur bayam mampu mencegah anemia.

  • Menjaga kesehatan janin dan ibu hamil

Asam folat dalam sayur bayam membantu dalam pembentukan tabung saraf bayi pada awal kehamilan dan mencegah bayi lahir prematur dengan berat badan rendah. Juga manfaat bayam untuk kesehatan ibu hamil selama masa kehamilannya.

  • Melawan stres oksidatif

Stres oksidatif terjadi saat radikal bebas merusak sel-sel yang sehat sehingga memicu berbagai masalah kesehatan lainnya. Wanita cenderung lebih rentan terhadap stres satu ini loh. Nah, hal ini dapat dilawan dari manfaat sayur bayam yang kaya antioksidan.

Mitos Sayur Bayam

Mitos Sayur Bayam

Kamu pasti nggak asing dengan kartun Popeye, si pelaut penyuka bayam. Kekuatan tokoh kartun tersebut yang bertambah juga sudah dibuktikan dalam Journal of the International Society of Sports Nutrition, jika bicara sayuran peningkat stamina, sayur bayam menjadi nomor satu yang belum ada tandingannya.

Nah, itu sih fakta manfaat sayur bayam untuk kesehatan. Gimana kalau mitos sayur bayam yang paling sering kamu dengar? Supaya nggak mudah termakan mitos, coba intip lima mitos sayur bayam berikut ini!

  • Pantang dimakan setiap hari

Mitos sayur bayam pertama datang dari pantangan memakannya setiap hari karena mengandung nitrat yang tinggi. Tapi, ternyata itu hanyalah mitos. Kandungan nitrat pada sayur bayam dalam jumlah cukup tidak berbahaya kok. Justru jika dikonsumsi secara rutin dan tepat, banyak manfaat sayur bayam untuk kesehatan.

  • Jika dipanaskan akan beracun

Hampir semua orang pasti pernah mendengar mitos sayur bayam satu ini. Kenyataannya bukan beracun, melainkan sayur bayam yang dipanaskan dua kali dalam suhu yang tinggi membuat kandungan gizinya berkurang. Jika tetap ingin dipanaskan, sebaiknya jangan terlalu lama sehingga cuma pada kondisi hangat aja.

  • Bakal kesulitan tidur

Setelah mengonsumsi sayur bayam, kamu akan kesulitan tidur. Mitos sayur bayam ini terdengar paling klise, tapi sebenarnya tidak dasar bukti ilmiah yang kuat. Manfaat bayam untuk kesehatan justru membuat tidur kamu lebih nyenyak karena beragam vitamin yang terkandung di dalamnya.

  • Penyebab asam urat dan batu ginjal

Sayur bayam memang mengandung purin yang bisa meningkatkan kadar asam urat serta oksalat yang bisa membentuk batu ginjal. Tapi, mitos sayur bayam satu ini tidak sepenuhnya benar. Kedua kandungan tersebut tidak berlaku jika mengonsumsi sayur bayam sewajarnya.

  • Jangan dimakan bersama tempe

Duh, padahal sayur bayam yang dimakan bersama tempe itu kombinasi yang nikmat banget. Setuju bukan? Tenang, larangan makan sayur bayam dengan tempe cuma mitos sayur bayam aja, so masih bisa diakali. Caranya dengan mengolah tempe menjadi berbagai hidangan serta pada porsi yang cukup.

Belum Tentu Sariawan, Hati-Hati Pertanda Penyakit Herpes!

Tips Menyimpan Sayur Bayam Tahan Lama

Masalahnya demi kata hemat, Moms atau kamu yang anak-anak kos, suka susah membuang sayur yang tersisa di kulkas. Pasalnya, belum juga diolah. Bahkan kamu tau nggak sih, Indonesia jadi negara penghasil sampah makanan terbanyak kedua di dunia. Waduh!

Nah, mending ikuti tips Supermin gimana menyimpan sayur bayam agar tahan lama dan nggak berujung jadi sampah. Begini caranya!

  • Pilih daun bayam yang hijau dan segar

Tips pertama yang nggak boleh kamu lewatkan adalah pilih daun bayam yang berwarna hijau segar. Hindari pilih daun bayam yang sudah layu. Kalau bisa, sebaiknya pilih juga sayur bayam yang ditanam secara organik.

  • Cuci bersih dan tiriskan

Setelah memilih-memilih, segera cuci bersih daun bayam di bawah air yang mengalir. Hal ini untuk membuang sisa-sisa kotoran yang mungkin masih menempel pada daun bayam. Kemudian, tiriskan dan tunggu beberapa menit sampai kadar air berkurang.

  • Siapkan wadah bersih dan dilapisi tisu

Sambil menunggu daun bayam tiris, siapkan wadah kosong beserta tutupnya. Pastikan juga wadah dan keadaan bersih dan kering. Lalu, alasi dengan tisu dapur atau kain katun bersih. Barulah masukkan daun bayam ke dalamnya.

  • Tutup rapat dan simpan di kulkas

Langkah terakhir, tutup rapat wadah dengan benar yang kedap udara. Jika sudah, simpan di rak bagian bawah dalam kulkas. Atau, rak yang biasanya dikhususkan untuk sayur-sayuran. Gunanya untuk menghindari suhu kulkas yang terlalu dingin. Cara ini dianggap ampuh sampai 10 hari lamanya loh!

Resep Sayur Bayam yang Enak dan Wajib Dicoba

Resep Sayur Bayam Mudah dan Lezat

Mengingat banyaknya manfaat bayam untuk kesehatan, sayur bayam bisa jadi ide menu makan bersama keluarga. Nggak usah bingung dengan resep sayur bayam. Bahannya murah dan masaknya nggak sampai setengah jam loh. Ini dia resep sayur bayam yang enak, mudah, dan wajib coba di rumah, yuk!

Bahan-bahan:

  • 1-2 ikat sayur bayam
  • 1 buah jagung
  • 2 buah wortel
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 ruas jari temu kunci
  • 2 liter air bersih
  • Gula pasir, garam, dan penyedap

Resep sayur bayam:

  • Cuci bersih dan tiriskan sayur bayam bersama jagung dan wortel.
  • Panaskan dua liter air dalam sebuah panci pada api sedang. Sebaiknya hindari penggunaan panci yang berwarna hitam mudah luntur.
  • Sambil menunggu air mendidih, iris tipis bawang merah dan bawang putih yang sudah disiapkan.
  • Geprek 1 ruas jari temu kunci.
  • Potong-potong jagung dan wortel jadi beberapa bagian. Atau kamu juga bisa iris-iris sesuai selera.
  • Setelah air mendidih, masukkan irisan bawang merah, bawang putih, temu kunci, jagung, dan wortel ke dalamnya.
  • Tambahkan gula pasir, garam, dan penyedap rasa secukupnya. Cicipi untuk memastikan rasanya.
  • Jika sudah cukup, masukkan sayur bayam dan aduk rata selama dua menit aja.
  • Resep sayur bayam bening enak dan mudah milik kamu jadi deh!

Nah, itu dia seputar sayur bayam hingga resep sayur bayam yang nikmat! Ayo coba juga di rumah bersama keluarga. Tapi, kamu tau nggak ada yang lebih murah dari harga seikat sayur bayam? Selain itu, bermanfaat juga untuk kamu dan keluarga loh.

Asuransi kesehatan menyeluruh dari Super You, alias Super Easy Health sekarang mulai setara Rp4.500 aja per hari. Dengan manfaat rawat jalan, rawat inap, sampai kecelakaan juga ditanggung. Sttttt, banyak promo menarik juga. Yuk, cek premi kamu!

Artikel Terkait